17.11.10

Sembuhkan Jerawat Dengan Daun pepaya


Apakah kita mengalami masalah dengan munculnya jerawat di wajah..?? Bagi kebanyakan orang jerawat merupakan suatu hal yang sangat dihindari dan membuat tidak pe-de saat mereka menghampiri wajah kita. Banyak produk-produk yang telah beredar di pasaran sebagai obat ataupun jamu pengobat jerawat, namun tidak sedikit pula diantara kita yang mengeluhkan hasil dan harga yang harus kita keluarkan.

Namun jangan khawatir, ada sebuah resep tradisional untuk mengobati jerawat yang mengganggu. Cukup mudah kok. :
  1. Siapkan dan cuci bersih beberapa lembar daun pepaya.
  2. Keringkan daun pepaya dengan menjemurnya.
  3. Tumbuk halus daun pepaya yang telah kering.
  4. Ambil beberapa sendok teh tumbukan daun pepaya tadi lalu tambahkan air dan aduk hingga menjadi mengental/menyerupai masker.
  5. Oleskan ramuan tadi setiap malam dan pagi hari.
Dengan tetap berserah diri pada Tuhan, insyallah jerawat yang nongkrong di wajah kita akan pergi dan menjadikan wajah halus tanpa harus dengan krim yang mahal.
Mudah-mudahan bermanfaat ya....

------------------------------------------------------------------------------------------



No comments:

Post a Comment